31.7 C
Jakarta
26 November, 2024
Antijobless
Bisnis

Pengertian Marketing Manajemen, Fungsi dan Tujuannya

Emkay New Blast Series

Setiap pengusaha pasti memiliki tujuan utama mendapatkan untung dari usaha yang dijalankannya. Baik itu berupa produk maupun jasa, tentu semua pengusaha berupaya agar terjadi penjualan yang banyak dan terus mengalami peningkatan. Dalam mewujudkan hal tersebut, ada ilmu tentang marketing manajemen yang mengatur tentang cara tepat dalam memasarkan produk atau jasa. Ilmu tersebut bahkan dikatakan sebagai ilmu wajib yang harus dikuasai pengusaha jika ingin mendulang kesuksesan. Pengertian manajemen sebagai landasan perencanaan, implementasi, dan pengendalian atas program yang akan dilakukan.

Pengertian Marketing Manajemen

Pengertian Marketing Manajemen pada bisnis

Menurut Guru Besar Fakultas Ekonomi, Universitas Indonesia, Prof. Dr. Soffian Assauri, M.B.A. pengertian manajemen marketing merupakan suatu kegiatan penganalisisan, perencanaan, pelaksanaan, serta pengendalian dalam sebuah program pengelolaan perusahaan. Adapun program-program tersebut ditujukan untuk menciptakan dan memelihara keuntungan sehingga tujuan jangka panjang perusahaan dapat tercapai. Dari definisi ini dapat terlihat bahwa manajemen marketing merupakan proses panjang dan berkesinambungan.

Menurut pengertian secara umum, marketing manajemen adalah kegiatan perencanaan, tindakan, pengawasan seta evaluasi yang berhubungan dengan proses memperkenalkan produk atau jasa kepada target pasar atau konsumen luas. Manajemen marketing perlu diperhatikan oleh suatu perusahaan atau organisasi, karena manajemen marketing berkontribusi banyak hal dalam kelancaran proses pemasaran sebuah produk atau jasa. Oleh sebab itu, pihak perusahaan wajib memahami diskursus lengkap mengenai manajemen marketing tersebut.

Baca Juga: Manajemen Sumber Daya Manusia: Pengertian dan Fungsinya dalam Perusahaan

Fungsi Marketing Manajemen

Fungsi Marketing Management

Marketing manajemen umumnya memiliki beberapa fungsi penting dalam penerapannya untuk menghasilkan keuntungan bagi para pelaku usaha. Fungsi tersebut dijelaskan berikut ini.

1. Pendistribusian (Distributing)

Fungsi pendistribusian dikatakan sebagai fungsi penting dari marketing manajemen. Pasalnya fungsi tersebut berperan dalam memperkenalkan produk kepada target pasar atau masyarakat. Proses pengenalan itu bertujuan supaya masyarakat luas tertarik dan membeli produk yang ditawarkan tersebut. Tanpa adanya fungsi pendistribusian, semenarik apapun produk tidak akan berhasil mendatangkan keuntungan jika tidak diketahui oleh masyarakat luas.

2. Jual Beli (Trading)

Sebenarnya, fungsi jual beli atau trading merupakan hakikat dari marketing manajemen. Tentu tidak lain karena perusahaan mendapatkan keuntungan dari kegiatan jual beli suatu produk. Fungsi jual beli memberikan manfaat bagi perusahaan berupa profit dari hasil perniagaan produk. Selain itu, fungsi jual beli juga memberikan keutungan untuk konsumen dalam hal memenuhi kebutuhan hidupnya.

3. Penyediaan Sarana (Facilitating)

Fungsi berikutnya dari marketing manajemen adalah fungsi penyediaan sarana. Berkaitan dengan berbagai aspek untuk mencapai kelancaran produksi seperti komunikasi, pergudangan, serta penyotiran produk terstandar. Fungsi penyediaan sarana termasuk salah satu fungsi esensial dari proses marketing manajemen.

4. Melakukan Riset (Research)

Selain untuk memperkenalkan dan menyalurkan produk atau jasa, marketing manajemen juga berfungsi untuk kebutuhan riset. Perusahaan perlu melakukan riset tentang produk yang sedang dibutuhkan dan dicari di pasaran. Dengan begitu, maka perusahaan akan mengetahui manajemen marketing yang tepat dan benar untuk memasarkan produk tersebut sehingga produk bisa laris di pasaran.

5. Analisis Pasar

Tidak seluruh perusahaan memiliki bagian marketing dan penjualan yang formal. Namun setiap perusahaan pasti memiliki dan melaksanakan berbagai elemen yang terdapat dalam aktivitas marketing serta penjualan. Perusahaan juga memiliki tujuan utama membuat konsumen lama maupun baru tertarik untuk menggunakan produk atau jasa yang ditawarkan secara terus menerus. Hal yang harus diperhatikan dalam proses kegiatan analisis pasar adalah analisis terhadap peluang dan ancaman, serta analisis perilaku konsumen.

6. Segmentasi Pasar

Fungsi dari marketing manajemen berikutnya adalah segmentasi pasar yang diartikan sebagai kegiatan membagi suatu pasar ke dalam golongan yang berbeda-beda, di mana setiap golongan memiliki ciri yang hampir sama. Jika melakukan kegiatan segmentasi pasar dengan tepat, maka kegiatan pemasaran akan lebih terarah dan lebih efektif dan efisien dalam penggunaan sumber daya di bidang pemasaran. Segmentasi pasar memiliki beberapa syarat, diantaranya adalah dapat diukur, dapat dicapai, serta dapat dilaksanakan.

7. Menetapkan Pasar Sasaran

Fungsi menetapkan pasar sasaran memiliki arti memberikan nilai kearifan setiap bagian lalu memilih salah satu dari bagian pasar atau lebih untuk dilayani. Umumnya kegiatan menetapkan pasar sasaran memiliki beberapa bagian. Bagian yang dimaksud mencakup evaluasi bagian pasar, struktural yang menarik untuk dilihat dari segi profitabilitas, serta sasaran dan sumber daya yang dimiliki.

8. Penempatan Pasar

Fungsi marketing manajemen berikutnya adalah penempatan pasar. Perusahaan yang baru mulai harus mampu melakukan kegiatan identifikasi posisi pesaing yang ada sebelum menentukan penempatannya sendiri. Sebelum mengambil keputusan dalam hal ini, manajemen harus memiliki keyakinan bahwa secara teknis mampu dibuat sebuah produk dengan cepat serta secara ekonomis dapat dibuat sebuah harga yang direncanakan.

9. Perencanaan Pemasaran

Aktivitas marketing yang dilakukan oleh suatu perusahaan penting untuk dikoordinasikan dan diarahkan guna mencapai tujuan perusahaan umumnya dan tujuan bidang pemasaran khususnya. Alat koordinasi serta pengarahan marketing disebut planning pemasaran. Dengan dibuatnya planning pemasaran, maka kegiatan pemasaran akan lebih memiliki arah dan tujuan. Sehingga kegitan pemasaran akan tepat dan selesai dengan cepat.

Tujuan Marketing Manajemen

Tujuan

Selain memiliki fungsi penting seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, marketing manajemen juga dilakukan untuk berbagai tujuan berikut ini.

1. Menciptakan Demand atau Permintaan

Tujuan dari manajemen marketing adalah menciptakan permintaan atau demand dengan melalui berbagai cara. Cara yang digunakan umumnya adalah cara yang berhubungan guna mengetahui selera konsumen serta preferensi konsumen terhadap produk atau jasa yang diproduksi untuk memenuhi kebutuhan target pasar atau masyarakat.

2. Meningkatkan Keuntungan

Umumnya, bagian marketing merupakan satu-satunya bagian yang menghasilkan pendapatan untuk suatu perusahaan. Sebagai hasil dari penjualan produk atau jasa, bagian marketing harus mampu mendapatkan keuntungan yang memuaskan untuk perusahaan. Jika suatu perusahaan tidak mendapatkan keuntungan, maka perusahaan tersebut juga tidak akan mampu bertahan dalam jangka waktu yang panjang. Oleh karena itu, keuntungan diperlukan dalam pertumbuhan suatu perusahaan.

3. Menciptakan Pembeli Baru

Konsumen merupakan dasar dari sebuah bisnis, karena perusahaan didirikan dengan tujuan untuk menjual produk atau jasa kepada konsumen. Selain itu, konsumen lah yang memberikan keuntungan kepada perusahaan. Tujuan marketing manajemen menciptakan pelanggan baru artinya mengidentifikasi serta mengeksplorasi keperluan pelanggan secara lebih luas. Kemajuan suatu perusahaan ditentukan jika mau tidaknya perusahaan tersebut menciptakan pelanggan baru.

4. Memuaskan Konsumen

Selain menciptakan pembeli baru, perusahaan juga harus mengembangkan serta mendistribusikan produk atau jasa yang memenuhi keinginan pelanggan agar mendapatkan kepuasan. Jika konsumen atau pelanggan tidak merasakan kepuasan, maka bisnis tidak akan dapat mengasilkan pendapatan yang cukup. Tanda kepuasan konsumen adalah jika mereka membeli produk dan merekomendasikannya kepada orang lain.

Baca Juga: Manajemen Strategi: Pengertian, Tujuan, dan Manfaatnya Untuk Bisnis

5. Mencitrakan Produk yang Baik

Membangun serta menciptakan citra produk yang baik di mata masyarakat menjadi tujuan utama dari marketing manajemen. Jika bagian marketing menyediakan produk dan jasa yang berkualitas tinggi kepada konsumen dengan harga yang sesuai, tentu akan menciptakan citra  baik pada konsumen. Dengan begitu, konsumen akan berpendapat dan berkomentar baik mengenai produk atau jasa yang ditawarkan tersebut.

Demikian lah pengertian marketing manajemen yang tepat akan menentukan keberhasilan suatu perusahaan di masa depan. Dengan cara dan konsep marketing yang maksimal, maka dapat dipastikan perusahaan akan mendapatkan keuntungan yang maksimal.

banner Liquid Saltnic Rendah Nikotin

Nikmati sensasi kenikmatan vaping dengan liquid vape EMKAY Frizz Happy Sour. Pesan sekarang dan temukan kelezatan baru setiap hirupan!

Related posts

Menjajal Peluang Bisnis Bunga Hias Plastik. Perhatikan Hal Penting Ini!

Marsyaviani Darestuti

Penting! 7 Alasan Kenapa Harus Paham Bisnis Daring dan Pemasaran

Linda Arista

7 Cara Bisnis Online Ini Penting untuk Dimaksimalkan Agar Berhasil Meraup Untung Besar

Risma Mualifa

Leave a Comment