28.4 C
Jakarta
28 March, 2024
Antijobless
Career

Manager Adalah: Pengertian, Peranan dan Tugas Manager

Emkay Frizz Happy Sour

Dalam dunia kerja, manager adalah orang yang punya peranan penting. Seseorang yang memimpin langsung karyawannya ini pun punya tanggung jawab yang tidak main-main, demi kelangsungan perusahaan.  Manager yang hebat akan membuat timnya bekerja dengan baik dan membuat projek atau pekerjaan bisa berjalan dengan baik juga.

Pengertian Manager

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) manager adalah orang yang mengatur pekerjaan ataupun kolaborasi antar kelompok atau sejumlah orang untuk mencapai tujuan. Manager juga diartikan sebagai orang yang punya tanggung jawab untuk menciptakan, mengatur, mengarahkan dan juga mengendalikan rencana untuk mencapai tujuan yang diinginkan.

Beberapa ahli juga mendefinisikan arti manager hampir serupa, yaitu seperti menurut Millet (1954) manager adalah orang yang memimpin dan juga mengarahkan orang-orang yang diorganisasikan dalam kelompok untuk mencapai sebuah tujuan bersama. Dan menurut James A. F. Stonner, manager adalah orang yang melakukan dan mengatur seluruh upaya perencanaan, organisasi, manajemen dan juga pengendalian anggota organisasi, serta penggunaan sumber daya organisasi yang lain untuk mencapai tujuan organisasi yang sudah ditetapkan.

Baca Juga: Calon Karyawan & Karyawan Harus Tahu Apa Itu Kesehatan Kerja

Kurang lebih pengertian manager adalah orang yang bertanggung jawab penuh pada pekerjaan bawahan atau timnya agar dapat mencapai tujuan yang diinginkan.

Tugas Manager dalam Perusahaan

Peranan atau Fungsi Manager Dalam Perusahaan

Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, peran manajer dalam perusahaan terbilang sangat penting. Berikut ini adalah peranan atau fungsi manager dalam sebuah perusahaan:

  • Perencana. Manager punya fungsi untuk melakukan perencanaan yang berkaitan dengan kebijakan perusahaan. Ia juga melakukan prediksi mengenai hasil yang akan didapat dari tindakan yang sudah direncanakan tersebut.
  • Pengatur. Peran manajer dalam perusahaan juga sebagai pengatur, pembentuk, mendelegasikan dan juga menerapkan jalur atau wewenang serta tanggung jawab yang berkaitan dengan komunikasi. Manager harus bisa berkoordinasi ke setiap anggota timnya atau bawahannya.
  • Pengawas. Ini berkaitan dengan pengawasan dan juga pengendalian tim agar memastikan proses bekerja bisa berjalan dengan lancar dan sesuai rencana. Manajer pun bertanggung jawab dalam mengidentifikasi kendala serta hambatan yang terjadi, dan juga membantu mengatasi hal tersebut.
  • Evaluasi. Manajer juga punya peran dalam mengevaluasi atau menilai proses serta hasil kerja karyawan. Ia pun bertanggung jawab dalam mencari tau di mana kesalahan yang harus diperbaiki.
  • Pemimpin. Manajer adalah seorang pemimpin. Ia pemimpin di setiap divisinya, dan mereka harus bisa memotivasi anggota tim untuk bekerja agar dapat mencapai tujuan bersama.

Peran Manager dalam perusahaan

Tugas Manager Dalam Perusahaan

Dalam sebuah perusahaan, manager juga punya tugas yang beragam dalam divisi ataupun departemen yang dipimpinnya, yaitu:

Mediator serta penghubung

Bisa dibilang, tugas utama manager adalah sebagai mediator antara kepentingan perusahaan dan juga karyawan. Itulah kenapa, manajer harus memiliki kemampuan interpersonal yang baik, agar bisa menjalankan perannya sebagai penghubungan komunikasi tersebut dengan baik pula.

Mengambil keputusan

Manager juga bertanggung jawab sebagai pengambil keputusan utama, dengan didasarkan pada pengalaman, pengetahuan, dan juga kompetensi. Mereka juga pengambil keputusan yang berkaitan dengan nasib karyawan dalam divisinya, sejak mulai perekrutan sampai penempatan. Mereka pula yang menentukan siapa yang mendapat promosi dan juga sanksi.

Memahami perbedaan talenta dari setiap orang

Seorang manager harus mengerti bahwa setiap orang tentu memiliki karakter yang berbeda. Jadi ia harus paham bagaimana caranya menempatkan orang yang tepat di pekerjaan yang tepat. Dengan begitu, talenta yang dimiliki seeorang pun akan berkembang, dan pekerjaan pun akan berjalan dengan lancar.

Baca Juga: Ini Dia 7 Job Desk Digital Marketing Dalam Sebuah Perusahaan

Membangun produktifitas tim

Sikap dan kepribadian dari manager tentu akan memengaruhi kepuasan karyawan. Kepuasan karyawan ini berpengaruh pada produktivitas kerja mereka untuk perusahaan. Karena itulah, manager harus bisa memberi kepuasan pada anggota timnya, agar anggota tim bisa lebih produktif dalam bekerja.

Bahkan manager pula lah yang merupakan faktor utama seseorang meninggalkan pekerjaan mereka. Karena sosok manager adalah sosok penting dalam perusahaan bagi karyawannya. Manager juga yang akan memengaruhi keputusan karyawan untuk bertahan atau berhenti dari perusahaan tempat mereka bekerja.

Memonitor kinerja tim

Tugas manager yang lainnya adalah memerhatikan tim atau karyawan di divisinya dan memastikan bahwa mereka melakukan pekerjaan dengan baik. Bukan hanya memerhatikan, namun manager juga harus bisa membantu karyawan ketika kesulitan dan mengatasi masalah ketika karyawan melakukan kesalahan. Intinya adalah memastikan bahwa kinerja tim harus bisa sebaik mungkin.

Menegakkan disiplin

Manager yang baik harus bisa meyakinkan karyawan di divisinya untuk mengikuti aturan yang berlaku di perusahaan. Ia juga akan mengoreksi kesalahan karyawan, dan memberikan sanksi bila dibutuhkan. Selain itu, manager pun harus tetap menghormati dan juga melindungi hak-hak yang dimiliki pekerja.

Mencapai tujuan bersama

Berusaha dan bekerja sama dengan seluruh staff yang dipimpinnya untuk mencapai tujuan bersama adalah salah satu tanggung jawab manager secara khusus. Ia pun harus bertanggung jawab kalau tujuan bersama tersebut bisa tercapai.

Bertanggung jawab pada setiap proses manajemen secara keseluruhan

Manager adalah orang yang bertanggung jawab pada setiap proses atau pelaksanaan manajemen secara keseluruhan yang terjadi di divisinya, mulai dari perencanaan hingga evaluasi. Manager pun harus bisa memastikan kalau ini berjalan baik seluruhnya.

Tanggung jawab

Keterampilan yang Harus Dimiliki Manager

Selain kepemimpinan, menjadi seorang manager harus memiliki sklill tertentu guna mendukung kinerjanya dan juga kinerja para staff di divisinya. Keterampilan yang dibutuhkannya di antaranya adalah manajemen kinerja dan proyek, coaching, pengawasan, manajemen mutu, mengembangkan anggaran, mengembangkan standar, foster teamwork, menangani tekanan, problem solving, manajemen konflik, pengambilan keputusan dan juga keterampilan memberi umpan balik.

Keterampilan Seorang Manager

Contoh Manager yang Ada di Perusahaan

Manager dalam sebuah perusahaan ternyata beragam, mulai dari manager lini pertama hingga manager puncak. Ini penjelasannya:

1. Manager lini pertama (first line manager)

Bisa dibilang ini merupakan manajer level bawah, yang juga biasa disebuat dengan manajer operasional. Fungsi manager lini pertama ini adalah membimbing serta memantau personel non-manajerial yang terlibat dalam hal produksi. Mereka sering juga disebut atasan, manajer area, manajer shift, kepala departemen, mandor ataupun manajer kantor.

2. Manager tingkat menengah (middle manager)

Tugas dari middle manager adalah menjadi penghubung antara karyawan dengan managemen atas. Posisi manajer tingkat menengah ini yaitu seperti manajer pabrik, manajer proyek, dan kepala departemen.

3. Manager puncak (top manager)

Manager puncak punya tanggung jawab dalam merencanakan strategi organisasi, kegiatan ataupun perusahaan secara umum serta mengelolanya. Posisi yang merupakan top manager dalam perusahaan adalah CEO (Chief Executive Office), CFO (Chief Financial Officer), dan juga CIO (Chief Information Officer).

Baca Juga: Tugas Digital Marketing, Pembagian Kerja dan Kemampuan yang Perlu Dikuasai

Itulah dia penjelasan lengkap mengenai seorang manager dalam sebuah perusahaan, mulai dari pengertiannya, peranannya dalam perusahaan dan juga contoh manager yang ada di perusahaan. Di artikel ini pun dijelaskan mengenai keterampilan yang diperlukan seseorang untuk menjadi manager. Ini pun menjelaskan bahwa menjadi manager bukanlah pekerjaan mudah, karena harus mengemban tugas serta tanggung jawab yang banyak dan penting.

Liquid Saltnic Rendah Nikotin

Nikmati sensasi kenikmatan vaping dengan liquid vape EMKAY Frizz Happy Sour. Pesan sekarang dan temukan kelezatan baru setiap hirupan!

Related posts

Pentingnya Memiliki Kemampuan Inisiatif dalam Dunia Kerja

Risma Mualifa

Mau Jadi Pemimpin Cerdas dan Hebat, Coba Miliki 8 Kemampuan Manajemen Ini

Rumi Iskandar

Calon Karyawan & Karyawan Harus Tahu Apa Itu Kesehatan Kerja

admin

Leave a Comment