31.7 C
Jakarta
26 November, 2024
Antijobless
Bisnis

Macam-Macam Pelanggan dan Karakteristiknya

Emkay New Blast Series

Agar sebuah bisnis bisa berjalan dengan lancar maka diperlukan yang namanya konsumen atau pembeli. Pelanggan menjadi salah satu pilar utama keberhasilan sebuah usaha. Umumnya, terdapat beberapa macam-macam pelanggan dalam dunia bisnis. Para pelaku usaha tentu akan menemui jenis-jenis konsumen ini hampir setiap harinya.

Pengertian Pelanggan

Pelanggan merupakan lembaga, instansi ataupun individu yang melakukan pembelian barang dan jasa pada sebuah perusahaan secara rutin karena dianggap dibutuhkan dan bermanfaat. Kehadiran pelanggan tak hanya mendatangkan keuntungan berupa materi bagi sebuah bisnis, lebih dari itu pelanggan juga membantu membangun citra perusahaan di tengah masyarakat.

Baca Juga: 7 Tips Jitu agar Bisnis Tidak Ditinggal Konsumen

Kepuasan yang didapatkan oleh konsumen saat menggunakan produk atau jasa yang ditawarkan oleh sebuah perusahaan akan membangkitkan emosi pelanggan. Perusahaan pun dapat melakukan evaluasi atas produk ataupun jasa yang dipasarkan berdasarkan emosi dan pengalaman dari pelanggan.

Hasil evaluasi ini pun akan menjadikan perusahaan berkembang lebih baik lagi ke depannya dengan menawarkan produk ataupun jasa yang lebih berkualitas lagi kepada pelanggan.

Macam-macam Pelanggan dalam Bisnis

Secara umum terdapat tiga jenis pelanggan yang perlu Anda ketahui. Untuk lebih jelasnya, silahkan menyimak ulasannya pada setiap poin berikut.

Pelanggan Internal (Lingkup Dalam)

Pelanggan internal merupakan jenis pelanggan yang ruang lingkupnya berada di area bisnis Anda sendiri. Saat memasarkan produk atau jasa, umumnya terdapat jenis pelanggan yang ingin menjual kembali barang yang mereka beli. Pelanggan internal ini berasal dari organisasi tertentu dan bersifat kerja sama atau business to business.

Pelanggan Eksternal (Lingkup Akhir)

Selanjutnya ada pula yang disebut dengan pelanggan eksternal atau end user. End user sendiri adalah pengguna produk atau jasa yang dipasarkan oleh bisnis Anda. Untuk bisa menjangkau para pelanggan eksternal, para pemilik bisnis bisa menerapkan strategi marketing dengan sistem B2C atau business to customer.

Pelanggan Perantara

Adapun yang dimaksud dengan pelanggan perantara ialah jenis pelanggan yang menjadi mitra bisnis Anda seperti reseller, referral partner atau individu lainnya yang bertujuan untuk menjual kembali produk atau jasa bisnis Anda.

Pada dasarnya, pelanggan perantara memiliki kemiripan dengan pelanggan eksternal yaitu bersifat kerja sama, akan tetapi yang membedakan keduanya ialah pelanggan eksternal merupakan pelanggan dari sebuah organisasi sedangkan pelanggan antara berasal dari perorangan.

Karakteristik Pelanggan

Macam-macam pelanggan dan karakteristiknya
Source: Suara.com

Selain macam-macam pelanggan, Anda juga perlu memahami karakteristik dari setiap pelanggan. Berikut adalah ketiga jenis karakteristik pelanggan yang dimaksud.

Pelanggan Spontan

Sesuai namanya, karakteristik pelanggan spontan biasanya hanya berurusan dengan bisnis Anda sekitar satu atau dua kali saja. Umumnya, mereka melakukan pembelian karena kebutuhan mendadak seperti tak tersedianya produk yang diinginkan di tempat lainnya. Oleh sebab itu, ketika barang yang dibutuhkannya sudah tersedia di area tempat tinggalnya, pelanggan ini pun tidak akan pernah kembali lagi.

Pelanggan Tetap Biasa

Pelanggan yang satu ini termasuk karakteristik pelanggan yang gemar menggunakan produk atau jasa yang Anda tawarkan. Karena merasa terbantu dan puas dengan kualitas yang diberikan maka pelanggan tetap biasa akan tetap datang untuk membeli barang atau jasa tersebut.

Meskipun tetap rutin melakukan pembelian produk atau jasa, pelanggan tetap biasa cenderung lebih menikmati produk yang dibelinya secara pribadi tanpa harus mengajak orang lain untuk membelinya juga. Jadi, sebanyak apapun barang yang dibeli oleh karakteristik pelanggan seperti ini, mereka akan tetap lebih menikmatinya sendirian saja.

Pelanggan yang Berkembang

Karakteristik pelanggan yang terakhir disebut dengan pelanggan yang berkembang. Berbeda dengan jenis pelanggan tetap biasa, karakteristik pelanggan yang berkembang ini tak hanya sekedar membeli produk atau jasa yang Anda tawarkan. Lebih dari itu, mereka juga akan memperkenalkan sekaligus mengajak orang lain untuk membeli dan menggunakannya.

Baca Juga: Ternyata Ini Lho Perbedaan Bisnis dan Jualan

Karakteristik pelanggan yang seperti ini akan sangat berperan besar dalam bisnis Anda ke depannya. Seperti yang telah diketahui promosi dari mulut ke mulut akan membuat calon konsumen lainnya penasaran untuk segera membeli dan menggunakan produk dan jasa Anda. Tidak bisa dipungkiri jika promosi dari mulut ke mulut sangat berpotensi meningkatkan penjualan.

Nah, demikianlah ulasan mengenai macam-macam pelanggan serta beberapa jenis karakteristiknya. Kira-kira Anda termasuk jenis pelanggan yang mana ya?

banner Liquid Saltnic Rendah Nikotin

Nikmati sensasi kenikmatan vaping dengan liquid vape EMKAY Frizz Happy Sour. Pesan sekarang dan temukan kelezatan baru setiap hirupan!

Related posts

8 Tips Memilih Lokasi Bisnis Strategis

Rostina Alimuddin

Pengertian Marketing Manajemen, Fungsi dan Tujuannya

Risma Mualifa

8 Alasan Bisnis Tidak Berkembang dan Gagal Terus, Jangan Lakukan!

Ayu Lusiani

Leave a Comment